Polrinews
Polisi Tangkap Chan yang Menabrak Seorang Pelajar di Pekanbaru Hingga Tewas

Pelaku
SIGAPNEWS.CO.ID - Polisi akhirnya berhasil mengamankan seorang pelaku tabrak lari yang menyebabkan seorang pelajar yang mengendarai sepeda motor tewas di Jalan Sutomo, Simpang Jalan Kuantan Raya, Kecamatan Lima Puluh, Pekanbaru, Senin (27/05/2024) lalu,
Kasat Lantas Polresta Pekanbaru Kompol Alvin Agung Wibawa mengatakan bahwa pelaku ditangkap didaerah Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), kemarin.
"Saat ini pelaku telah dibawa ke Pekanbaru oleh petugas. Pelaku ini inisial PNM alias It Chan (33)," kata Kasat, Sabtu 1 Juni 2024.
Kasat menjelaskan proses penangkapan terhadap pelaku dilakukan berkan koordinasi tim Polda Riau dengan Polsek Lubuk Batu Jaya Polres Inhu.
"Pelaku ditangkap dan sampai di Polresta Pekanbaru tadi pagi. Ia ditangkap di Inhu oleh tim gabungan Polda Riau, Polresta dan Polsek Lubuk Batu Jaya Polres Inhu," terang Kasat.
Sebelumnya seorang pelajar di Pekanbaru meninggal dunia setelah terlibat kecelakaan di Jalan Dr Sutomo, Simpang Jalan Kuantan Raya, Kecamatan Lima Puluh Pekanbaru, Senin (27/5/2024) sekitar pukul 02.40 WIB.
Dimana kecelakaan tersebut melibatkan satu unit sepeda motor Honda Vario BM 6756 AN yang dikendarai Rhazacky Luthi Akbar (17) dengan kendaraan mobil Toyota Calya BG 8055 IIP yang dikendarai PNM alias It Chan.
"Peristiwa itu menyebabkan pengendara sepeda motor Honda Vario RLA yang merupakan seorang pelajar meninggal dunia di rumah sakit karena luka berat pada bagian kepala sebelah kiri," ungkap Kompol Alvin.
Sementara itu kata Alvin untuk pengemudi Toyota Calya BG 8055 IIP sedang dalam proses penyelidikan karena melarikan diri dari lokasi kejadian (TKP).
"Saat ini pelaku dalam proses pemeriksaan lebih lanjut di Mapolresta Pekanbaru," tutup Alvin.
Editor :Helmi