Polsek Cikupa Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Pasir Gadung
Tangerang, 4 September 2025 – Polsek Cikupa Polresta Tangerang Polda Banten menghadiri kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar di Kampung Pasir Gadung RT 02/01, Desa Pasir Gadung, Kecamatan Cikupa, Kamis (4/9/2025) malam.
Kegiatan ini dihadiri oleh Aipda Dieko A selaku Bhabinkamtibmas Desa Pasir Gadung, Serka Yusron Babinsa Desa Pasir Gadung, Didin Samsudin selaku PJ Kades Pasir Gadung, jajaran perangkat desa, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta ratusan warga setempat.

Dalam kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas menyampaikan imbauan harkamtibmas kepada masyarakat untuk menjaga kerukunan, memperkuat persatuan, serta mengedepankan komunikasi yang baik dalam menyelesaikan persoalan sehari-hari.
Selain itu, jajaran TNI-Polri turut melaksanakan cooling system dengan mengajak masyarakat agar meningkatkan toleransi antarwarga. Hal ini penting guna mencegah potensi konflik maupun gangguan keamanan yang bisa mengganggu ketentraman masyarakat.
Menariknya, Aipda Dieko dikenal bukan hanya aktif dalam kegiatan sambang dan keagamaan, tetapi juga aktif di bidang olahraga. Ia tergabung dalam Polsek FC, tim sepakbola Polsek Cikupa, yang rutin mengikuti laga persahabatan maupun turnamen lokal. Melalui sepakbola, ia menjalin keakraban dengan sesama personel dan masyarakat.
“Dengan sepakbola kita bisa menumbuhkan sportivitas dan kebersamaan. Semangat itu juga penting untuk menjaga keamanan dan ketertiban bersama,” ujar Aipda Dieko.
Kapolresta Tangerang, Kombes Pol. Andi M. Indra Waspada Amirulloh, S.H., S.I.K., M.M., M.Si., melalui Kapolsek Cikupa, Kompol Johan Armando Utan, S.I.K., M.H., menegaskan bahwa kehadiran Polri dalam kegiatan masyarakat, baik melalui jalur keagamaan maupun olahraga, merupakan bagian dari upaya memperkuat silaturahmi dan kemitraan.
“Momentum Maulid Nabi tidak hanya memperkuat nilai spiritual, tetapi juga memperkokoh sinergitas antara aparat keamanan dengan tokoh agama, masyarakat, dan pemuda. Dengan kebersamaan, kita bisa menjaga wilayah tetap aman, nyaman, dan kondusif,” pungkas Kapolsek Cikupa.
(Arju)
Editor :Sulardi
Source : Humas polres Tangerang